Kuliner Surabaya - Soto Kalkulator


Wisata Kuliner Indonesia #263
Soto Kalkulator
Warung Sedap Malam
Taman Bungkul - Surabaya


Mencari makan malam di kota seperti Surabaya memang tidak sulit. Beragam kuliner khas Jawa Timuran bertebaran di kota metropolitan ini. Salah satunya berada di kawasan Taman Bungkul, yang kalau malam tamapak seperti food court dengan banyaknya tenda makanan yang hadir disana. Salah satu kedai yang paling ramai adalah kedai Sedap Malam, yang kondang dengan Soto Daging "Kalkulator"nya. Kuah soto panas yang kaya rempah dengan potongan daging sapi yang empuk diguyurkan ke sepiring nasi, dengan taburan tauge, daun seledri dan bawang goreng. Kuahnya memang aduhai, tidak terlalu pekat tapi tidak pula terlalu encer. Pas...

Apalagi jika ditemani gorengan jeroan yang tersaji di meja. Silakan pilih: ada usus goreng, paru, babat dan limpa. Semua tampak begitu menggiurkan, kalo gak inget umur udah disikat nih semua :) Bumbu khas Jawanya mengingatkan akan masakan ibu di rumah. Ada juga perkedel kentang yang merupakan "sohibnya" soto sejak dulu kala. Kurang pas menyantap soto in tanpa perkedel kentang sebagai pendampingnya :)

Ini masnya yang lagi beraksi menghitung hidangan yang kita santap
Mungkin ada yang bertanya-tanya, kenapa dinamakan Soto Kalkulator? Nama yang gak umum untuk sebuah soto. Anda akan menemukan jawabannya ketika akan membayar. Tanpa alat hitung ataupun sekedar kertas untuk mencatat, sang petugas hitung akan mendatangi meja kita dan dengan gayanya yang unik akan menghitung semua makanan kita di luar kepala! Ya sambil seolah berbicara dia menghitung satu per satu makanan yang kita santap. Walau iseng kita ganggu konsentrasinya dengan menyebut angka yang lain atau berusaha mengalihkan perhatiannya, si mas ini tetap dengan tenang menghitung, malah diselingi candaan, tapi tetap hitungannya tidak meleset. Itulah kenapa tempat ini disebut Soto Kalkulator, karena mereka menghitung pesanan kita justru tanpa "kalkulator", merekalah yang jadi kalkulator hidup. Penasaran?

Mau tahu tempat makan lainnya di Surabaya? Silakan lihat disini -> Wisata Kuliner Surabaya

Comments

  1. sosot calcolator kayak pernah di tayangkan di TV ya om.................

    ReplyDelete
  2. Mas, disana tuh yang terkenal justru rawonnya mas, jadi lebih banyak kenal "Rawon Kalkulator" dibanding "Soto Kalkulator". Jeroan-jeroan itu malah disajikan sebagai teman rawonnya. Nanti kalo lain waktu ke Surabaya saya anterin ke Soto yang top mas, tapi bayarin yah....

    ReplyDelete
  3. wauuu emang unik ini mas, sebulan lebih dari 3x makan disitu, dengan harga yang pas dan rasa yang pas maknyus sotonya. bagi pecinta soto tidak pantas untuk melewatkan sajian soto kalkulator ini

    salam

    ReplyDelete
  4. Wah unik juga ya, dikasih bon nggak habis itu ? atau cuma dikasih tau yang harus dibayar ? :)

    ReplyDelete
  5. maaf ini sotonya adanya kalau malam saja ya, siang ga ada?

    ReplyDelete

Post a Comment